Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta akan mengadakan uji coba Car Free Night (CFN) pada Sabtu (5/07/2025). Uji coba perdana ini akan diadakan di wilayah strategis yaitu Jalan MH Thamrin dan Sudirman.
Acara ini bertujuan untuk merayakan HUT Kota Jakarta ke-498 sekaligus menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 H. Soft launching CFN akan dimulai pada pukul 19.00 WIB dan diisi oleh serangkaian acara seperti pawai obor dan panggung hiburan.
CFN juga merupakan bagian dari usaha Pemprov Jakarta untuk mengurangi emisi karbon dan menciptakan wilayah Kota yang sehat dan bebas polusi. Tak hanya itu, kegiatan ini diharapkan dapat membentuk lingkungan sosial yang positif dan membawa kebahagiaan serta kenyamanan bagi warga Jakarta. Apabila uji coba ini berhasil, maka akan diberlakukan rutin setiap minggunya.
Rangkaian Acara Uji Coba Car Free Night Jakarta
Dalam rangka memeriahkan kegiatan uji coba CFN Jakarta, Pemprov bersama sejumlah ormas Islam mengadakan rangkaian kegiatan keagamaan. Salah satunya yaitu pawai obor elektrik yang diikuti hampir 10.000 orang.
"Kami mau mulai, para santri nanti dari Monas, nanti jalan bawa obor elektrik. Kira-kira 10.000 oranglah. Ini menyambut 1 Muharam dan uji coba Car Free Night," jelas Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno dilansir detikNews pada Rabu (2/7/2025).
Adapun rute uji coba CFN akan dibuka dari ruas Jalan MH Thamrin sampai Jalan Jendral Sudirman, mulai dari Monumen Nasional (Monas) hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI). Untuk itu, wilayah ini akan ditutup sementara dan bebas dari berbagai kendaraan kecuali kendaraan darurat. Penutupan sejumlah ruas jalan dimulai pukul 22.00 WIB.
Meskipun ditutup sementara, kegiatan ini dipastikan tidak akan mengganggu kegiatan warga seperti acara pernikahan yang diadakan di sekitar area Sudirman hingga Thamrin.
Bagi warga Jakarta yang ingin menghadiri dan memeriahkan kegiatan soft launching ini, diharapkan untuk datang lebih awal sebelum pukul 19.00 WIB. Selain itu, warga juga diimbau untuk menggunakan kendaraan umum agar tidak terjadi kemacetan.
Berikut rangkaian acara uji coba CFN Jakarta:
- Pawai obor elektrik yang diikuti hampir 10.000 orang, dimulai dari Monas dan berakhir di Bundaran HI
- Kegiatan dakwah menyambut Tahun Baru Islam
- Panggung hiburan oleh beberapa artis ternama seperti Opick dan Gigi
Itulah sejumlah informasi terkait acara uji coba Car Free Night Jakarta yang akan diadakan malam minggu nanti. Untuk kawan GNFI daerah Jakarta dan sekitarnya, jangan sampai kelewatan, ya!
Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News