Tahu Sumedang adalah salah satu kuliner khas Indonesia yang berasal dari Sumedang, sebuah daerah di Jawa Barat. Di balik tahu ini, ada sebuah kisah mengenai asal-usulnya yang dimulai dari Ong Kino dan berlanjut kepada anaknya, Ong Bungkeng.
Ong Kino adalah seorang perantau asal Tiongkok yang tiba di Indonesia pada awal 1900-an. Ong Kino menjalankan bisnis tahu putih di Sumedang, namun kurang sukses. Setelah Ong Bungkeng, anak dari Ong Kino, turun tangan, barulah bisnis tahu ini sukses.
Ong Bungkeng memodifikasi tahu menjadi gurih di bagian kulit, namun lembut di dalam. Ia juga menggunakan cabai rawit agar sesuai dengan selera masyarakat setempat. Jadilah tahu Sumedang seperti yang dikenal seperti saat ini.