Siapa yang suka mi ayam? Mi ayam merupakan salah satu kuliner yang populer dan banyak dijual di Indonesia. Makanan ini disukai oleh berbagai kalangan dan mudah ditemukan di berbagai tempat, mulai dari pedagang kaki lima hingga restoran besar.
Namun, pernahkah kamu tahu ternyata ada fakta unik tentang gerobak mi ayam, yakni warna gerobak mi ayam ternyata memiliki artinya tersendiri berdasarkan asal daerahnya.
Gerobak berwarna biru dan coklat biasanya berasal dari Wonogiri, sebuah daerah di Jawa Tengah yang dikenal dengan kelezatan mi ayamnya. Sementara itu, gerobak berwarna hijau umumnya berasal dari Jawa Barat.
Jadi selain menikmati mi ayam, kita juga bisa mengetahui asal usul penjualnya melalui warna gerobak mereka.