konser bts 2026 di jakarta - News | Good News From Indonesia 2026

Konser BTS 2026 di Jakarta, Temu Kangen ARMY Setelah 9 Tahun

Konser BTS 2026 di Jakarta, Temu Kangen ARMY Setelah 9 Tahun
images info

Konser BTS 2026 di Jakarta, Temu Kangen ARMY Setelah 9 Tahun


ARMY Indonesia disapa good news usai Big Hit Music mengumumkan konser BTS 2026 di Jakarta akan digelar Desember mendatang. Tak lupa di laman resminya, tertera tujuh nama member Bangtan Sonyeondan (방탄소년단), mulai dari RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, dan Jungkook, mengisyaratkan perjalanan mereka yang akan dilalui full team OT7.

Konser BTS 2026 di Jakarta sendiri menjadi momen perdana BTS kembali menyapa ARMY Indonesia dengan formasi full member setelah 9 tahun lamanya.

Grup yang dipimpin oleh RM ini terakhir kali mengadakan konser di Jakarta pada tahun 2017 lalu tepatnya melalui rangkaian The Wings Tour 2017, BTS Live Trilogy Episode III. Konser BTS terakhir di Indonesia itu diadakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE BSD) Tangerang.

Kapan Konser BTS di Jakarta Digelar?

Kapan Konser BTS di Jakarta? Intip Jawaban di Poster Resmi BTS World Tour Ini | Sumber: X @BTS_official
info gambar

Kapan Konser BTS di Jakarta? Intip Jawaban di Poster Resmi BTS World Tour Ini | Sumber: X @BTS_official


Rangkaian BTS World Tour 2026 nantinya akan dibuka di Goyang, Korea Selatan, tepatnya di Goyang Stadium, selama 3 hari pada 9–12 April mendatang.

Khusus untuk konser BTS di Indonesia, rencananya akan digelar selama 2 hari di penghujung tahun 2026, yakni Sabtu, 26 Desember 2026, dan Minggu, 27 Desember 2026.

Konser BTS 2026 Jakarta Di Mana?

Sebelum menggelar acaranya di Indonesia, BTS juga akan terlebih dulu menggelar konsernya di Bangkok, Kuala Lumpur, dan Singapura pada awal Desember. Bagi ARMY Indonesia yang berminat menonton konser BTS di luar negeri, jangan lupa persiapkan paspor sejak jauh hari, ya!

Big Hit Music, melalui laman resminya, belum merilis detail mengenai harga tiket dan kapan war tiket BTS 2026 akan dilaksanakan. Keterangan terkait promotor dan di mana konser akan digelar pun belum tersedia. Di kalender acara periode 2026 pada laman ICE BSD juga tidak tampak adanya agenda konser BTS.

Meski begitu, Kawan ARMY bisa mulai mempersiapkan dompet dan jari-jarinya karena Big Hit sudah mengumumkan tanggal war tiket konser BTS untuk tour wilayah Amerika Utara, Eropa, dan Inggris Raya.

Seat dan Harga Tiket Konser BTS di Jakarta, Indonesia | Sumber: Facebook @iME Indonesia
info gambar

Seat dan Harga Tiket Konser BTS di Jakarta, Indonesia 2017 | Sumber: Facebook @iME Indonesia


Sebagai patokan estimasi budget, harga tiket konser BTS untuk The Wings Tour 2017 kategori yellow hingga red (VIP) berkisar antara Rp1-3 juta (di bawah promotor iMe Indonesia).

Mengingat banyak tiket konser idol lain mengalami kenaikan, Kawan bisa menabung sedikit lebih longgar untuk berjaga-jaga siapa tahu harga tiket konser BTS 2026 juga akan ikut naik atau barangkali mereka akan menyewa venue atau stadion yang lebih besar.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

AD
FS
Tim Editorarrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini

🚫 AdBlock Detected!
Please disable it to support our free content.