mengenang pendakian gunung slamet sebuah catatan usang dari 12 tahun silam 1 - News | Good News From Indonesia 2026

Mengenang Pendakian Gunung Slamet, Sebuah Catatan Usang dari 12 Tahun Silam (1)

Mengenang Pendakian Gunung Slamet, Sebuah Catatan Usang dari 12 Tahun Silam (1)
images info

MEDIA sosial dalam 24 jam terakhir cukup ramai dengan berita ditemukannya jenazah almarhum Syafiq Ali (18) di Gunung Slamet Jawa Tengah, yang telah hilang selama 17 hari. Turut berdukacita sedalam-dalamnya.

Sebagai seorang yang pernah hobi naik gunung, memori di kepala lantas memutar rekaman usang gambaran-gambaran di sana. Yang masih teringat jelas tidak lain dan tidak bukan adalah pendakian terakhir saya ke Gunung Slamet sekitar 12 tahun lalu.

Usai Jumatan, saya bergegas menuju perempatan bakso urip, tempat ngetem angkutan umum yang mengantarkan saya ke rest area Wonosari. Siang itu saya memilih menggunakan bus efisiensi dengan pertimbangan akan bertemu rekan seperjalanan di terminal bus Purwokerto.

Rekan seperjalanan saya kali ini adalah Kang Jo Heru Jo, alumni Gaspala Smanda angkatan 2 (1995) yang lebih memilih naik kereta dari Jakarta.

Sore sekitar waktu asar, kami bertemu di pintu keluar terminal. Angkutan terakhir menuju Bobotsari masih ngetem menunggu penumpang.

🚫 AdBlock Detected!
Please disable it to support our free content.