Kementerian Hak Asasi Manusia (HAM) membuka lowongan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2026.
Pendaftaran dibuka pada 7 hingga 23 Januari 2026 dan ditujukan bagi lulusan D3 dan S1. Pada awal 2026 ini, Kementerian HAM menyediakan total 500 formasi PPPK yang tersebar dalam lima jabatan.
“Kementerian Hak Asasi Manusia Republik Indonesia membuka kesempatan seluas-luasnya bagi masyarakat yang memenuhi syarat untuk bergabung melalui seleksi PPPK,” demikian kutipan pengumuman resmi Kementerian HAM.
Berikut daftar jabatan dan jurusan yang dibutuhkan.
1. Analis Sumber Daya Manusia Ahli Pertama
Formasi ini terbuka bagi lulusan S-1 dan D-IV Ilmu Administrasi Negara, Administrasi Publik, Kebijakan Publik, Manajemen Publik, Manajemen, dan Ilmu Pemerintahan. Kuota yang disediakan sebanyak 242 formasi.
2. Perencana Ahli Pertama
Jabatan ini membutuhkan lulusan S-1 dan D-IV dari berbagai jurusan, antara lain Ekonomi, Ekonomi Pembangunan, Manajemen, Administrasi Publik, Ilmu Pemerintahan, Ilmu Hukum, Ilmu Politik, Statistika, Data Sains, Sistem Informasi, hingga Manajemen Aset. Kuota tersedia sebanyak 82 formasi.
3. Apoteker Ahli Pertama
Formasi ini diperuntukkan bagi lulusan S-1 Farmasi yang disertai sertifikat profesi atau kompetensi apoteker, dengan kuota 2 formasi.
4. Penata Layanan Operasional
Jabatan ini terbuka untuk lulusan S-1 semua jurusan dengan kuota 108 formasi.
5. Pengelola Layanan Operasional
Formasi ini ditujukan bagi lulusan D-3 semua jurusan dengan kuota 66 formasi.
Pendaftaran PPPK Kementerian HAM dilakukan secara daring dengan membuat akun melalui laman resmi https://sscasn.bkn.go.id.
Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News


