Ngawi, Ngawimadang.com - Pemerintah Kabupaten Ngawi resmi merilis Ngawi Calendar of Events 2026 yang akan digelar sepanjang Januari 2026. Kalender kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah dalam mendorong penguatan sektor pariwisata, ekonomi kreatif, serta pelestarian budaya lokal di berbagai wilayah Ngawi.
Beragam agenda menarik dijadwalkan berlangsung, mulai dari Pasar Djadoel Ahad Legi di Taman Wisata Tawun dan Pasar Lawasan Ahad Legi di Sengon Hills pada 4 Januari 2026. Selanjutnya, Pasar Jajal Wae akan digelar pada 11 Januari 2026 di Sumberkoso, Girikerto, Kecamatan Sine.
Baca Selengkapnya

