Ngawi, Ngawimadang.com - Ajang pemilihan Dimas Diajeng Kabupaten Ngawi 2025 telah melahirkan sosok-sosok muda berbakat yang menjadi inspirasi bagi generasi penerus. Salah satunya adalah Ganesha Aji Arya Duta, atau yang akrab disapa Dimas Arya, perwakilan dari Kecamatan Kedunggalar. Pada gelaran tahun ini, ia berhasil meraih dua gelar prestisius sekaligus, yakni Wakil I Dimas Kabupaten Ngawi 2025 dan Dimas Favorit Kabupaten Ngawi 2025.
Pemuda berusia 18 tahun ini baru saja menyelesaikan pendidikan di bangku Sekolah Menengah Atas. Dengan semangat yang menggebu, Arya menegaskan bahwa setiap langkah dalam hidup adalah perjalanan yang penuh makna. “Di setiap langkah, saya merangkai cerita perjalanan yang tak pernah padam. Ini adalah kisah tentang tekad, tentang pilihan untuk terus bergerak maju di tengah segala tantangan,” ungkapnya.
Baca Selengkapnya